MASA KELAM SAAT SMA CHAPTER 2

Sebelum lomba dimulai maka kami harus mempersiapkan diri, saat itu tahun 2011 bulan agustus. di lomba saat itu ad 4 peserta yang hadir diantarannya kakak kelas 2 orang perempuan, aku dan Nanda. 
Kami diberikan buku pajak oleh guru dan diminta untuk segera belajar. Karena kami akan belajar ikut lomba maka kami diperbolehkan pulang lebih awal. Aku dan Nanda akhirnya diajak Kakak kelas untuk belajar di pustaka. Di sana kami mulai belajar, Nanda secara tidak terduga berteriak kepadaku saat ia bertanya sesuatu hal itu tentu membuat seisi pustaka terkejut. Akupun segera menasehatinya, ia sadar dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi.
Pembelajaran kali ini memakan waktu sekitar 1 jam, kami kemudian mampir di kedai di dekat telaga sekolah disana kami menyeremput es kelapa. Kakak kelas kami, Nadia namanya  ia meminta aku dan Nanda untuk belajar dengan giat karena lomba kali ini akan susah. Aku dan Nanda mengiyakan. Ia juga bercerita kalau dulu ia adalah anak pindahan di sekolah jakarta. DI sekolahnya dulu halaman sekolahnya sangat luas disana ada sd,smp dan Sma. Namun ia harus keluar dari sekolah itu karena ayahnya pindah ke kota Aceh. 
Di sekolah Nadya sangat akrab dengan teman sekelasku yaitu Riki, ia sering mengobrol dengannya. kemudian aku diantar pulang oleh Nanda. Sesampai di rumah aku bertekak akan segera belajar dan berusaha semampunya untuk menyelesaikan soal. Aku tentu ingin jadi juara agar namaku dapat dikenangan di sekolah itu.
3 hari sebleum Hari perlombaan itu dimulai kami diminta hadir untuk diberikan pengarahan, di sana sudah berbaris banyak siswa dari berbagai sekolah, lokasi perlombaanya ada di sma 4. ada dua guru yang ikut mendampingi kami. Nanda melihat siswa disitu disana ia mengenal salah sati diantarannya yaitu yasko, ia merupakan teman sdnya dulu. setelah selesai berbaris para peserta memasuki ruangan. Di ruangan itu ternyata diadakannya sesi tanya jawab seputar pajak. Ada beberapa pertanyaan yang menurutku menarik untuk disimak. Sekolah kami tidak ada yang bertanya kepada narasumber. Seusai acara itu kami pulang ke rumah masing-masing.        

Komentar

Postingan Populer